10 Cara Setting Fitur Zoom Meeting untuk PJJ bagi Kamu yang Belum Tahu

By TeknologiEdu.com

Updated on:

Cara Setting Fitur Zoom Meeting

Cara Setting Fitur Zoom Meeting untuk PJJ sangat mudah dilakukan sobat Tekno. Kegiatan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) di Indonesia telah berlangsung selama sekitar satu setengah tahun. Selama periode ini, beberapa sekolah dan universitas telah memanfaatkan berbagai platform konferensi video untuk melaksanakan proses belajar-mengajar, dan salah satunya adalah Zoom Meetings.

Platform ini mengalami peningkatan popularitasnya seiring dengan berlangsungnya pandemi karena dianggap efektif dibandingkan dengan platform serupa lainnya. Bagi yang baru pertama kali menggunakan Zoom atau masih kurang berpengalaman, berikut adalah beberapa saran dan trik Zoom yang dapat kalian coba.

1. Cara Mengganti Nama Pengguna dan Foto Profil

Terkadang dalam kegiatan belajar mengajar, guru atau dosen meminta kita untuk mengganti nama pengguna dan foto profil di zoom sesuai format yang telah ditentukan, hal ini agar terlihat rapih. Untuk mengganti nama dan foto profil, perhatikan langkah-langkah berikut :

1. Setelah kamu masuk di Aplikasi Zoom, Langkah yang pertama kamu lakukan adalah dengan mengklik “Participant”

Cara Setting Fitur Zoom Meeting
Cara Mengganti Nama Pengguna dan Foto Profil

2. Setelah itu nama kamu akan muncul di seblah sisi kanan layar.

3. Arahkan kursor tepat di nama kamu sampai muncul tulisan “Unmute’ ( jika kamu dalam keadaan unmute) dan “More”, kamudian klik More.

4. setelah kamu klik “More”, akan muncul opsi apakah kamu ingin mengganti foto profil atau nama pengguna

5. Silakan isi nama sesuai format yang sudah di tentukan guru/dosen kamu.

Cara Setting Fitur Zoom Meeting
Cara Mengganti Nama Pengguna

6. Silakan edit foto profil sesuai format yang sudah di tentukan guru/dosen kamu, pilih “Change Picture” untuk memilih foto di perangkat yang kamu gunakan.

Cara Setting Fitur Zoom Meeting
Cara Mengganti Foto Profil

note : Cara tersebut bisa juga kamu lakukan lewat handphone walaupun tampilannya agak sedikit berbeda.

2. Cara Mematikan Microfon Zoom

Ada dua cara untuk menon-aktifkan microfon di zoom. Pertama, kamu cukup mengeklik icon mikrofon seperti pada gambar di bawah ini.

Cara Setting Fitur Zoom Meeting
Cara Mematikan Microfon Zoom

Jika sudah berhasil di non-aktifkan, icon microfon akan ditandai dengan garis menyilang berwarna merah, seperti gambar berikut :

Cara kedua yang bisa kamu lakukan, yakni dengan menekan tombol space bar (tombol panjang yang ada di sisi bawah keyboard/tombol spasi) jika menggunakan perngakat komputer.

3. Cara Blur Background Zoom

Jika kamu tidak ingin menampilkan backround/latar belakang saat melakukan konferensi video, mungkin fitur blur background yang ada di Aplikasi Zoom dapat kamu coba. Dengan fitur ini, latar belakang akan berubah menjadi efek bokeh atau blur.

Beriku cara mengganti background blur di Aplikasi Zoom :

1. Setelah kamu login ke aplikasi zoom

2. Kamu cari icon video yang terletak di sisi bawah layar

3. Kemudian, klik tanda anak panas ke atas, lalu pilih “choose virtual background

Cara Setting Fitur Zoom Meeting
Cara Blur Background Zoom

4. Pilih opsi “virtual background”

5. Terakhir, pilih “blur”. Maka latar belakang akan berubah menjadi blur.

4. Cara Menambahkan Background Zoom dengan Gambar

Selain opsi “blur”, kamu juga bisa memilih latar belakang dengan pemandangan lain. Caranya, lakukan langkah 1-3 seperti saat kamu mengganti background blur Zoom.

Setelah memilih “virtual background”, pilih beberapa opsi gambar latar belakang bawaan Aplikasi Zoom. Kamu juga dapat menggunakan gambar yang kamu inginkan dari galeri perangkat yang kamu gunakan. Untuk menambahkannya kamu klik icon tambah yang berada di sisi kanan, lalu pilih gambar yang ingin kamu jadikan backround.

5. Cara Menambahkan Filter Virtual Zoom

Selain fitur blur dan gambar, pengguna juga bisa mengganti background dengan filter. Perlu kamu ketahui bahwa background dan filter Zoom tidaklah sama, mereka adalah dua fitur yang berbeda pada Aplikasi Zoom.

Background hanya akan mengganti seluruh latar belakang, sedangkan filter akan memberikan efek tambahan pada latar belakang. Misalnya saja efek tone/warna yang lebih lembut, hangat, atau dingin.

Bisa juga filter yang menampilkan emoji atau ornamen lain, caranya :

1. Di sisi bawah layar, terdapat icon video.

2. Klik anak panah ke atas, lalu pilih “choose video filters”.

Cara Setting Fitur Zoom Meeting
Cara Menambahkan Filter Virtual Zoom

3. Pilih filter apa yang ingin kamu pasang

Pengguna bisa menggunakan background dan filter secara bersamaan. Sayangnya, pengguna hanya bisa menggunakan satu opsi filter saja.

6. Cara Menambahkan Timer Zoom (Connected Time)

Timer Zoom atau Connected Time menandakan seberapa lama perangkat yang kamu gunakan terhubung di Aplikasi Zoom. Untuk menambahnya berikut caranya :

1. Di sisi bawah layar, terdapat icon video

2. Kemudian, klik anak panah ke atas, lalu pilih ” Video Settings”

Cara Setting Fitur Zoom Meeting
Cara Menambahkan Timer Zoom (Connected Time)

3. Masuk ke pengeaturan umum (General) dengan icon lingkaran bergerigi

4. Centang “Show my connected time” dengan mengklik kolom yang tersedia

7. Cara Share Screen/Berbagi layar Zoom

Untuk berbagi layar, caranya sangat mudah. Cukup klik ikon share screen yang digambarkan dengan kotak dengan anak panah ke atas.

Kemudian, pilih screen konten yang ingin ditampilkan. Bisa dari file layar yang sedang dibuka, file yang sedang dikerjakan, audio yang tersimpan di perangkat, video, atau bisa juga dari file yang tersimpan di penyimpanan awan, seperti DropBox, Google Drive, atau Microsoft OneDrive.

Jangan lupa untuk menyentang kotak “Share sound” yang ada di pojok kiri bawah layar agar screen yang dishare tetap menampilkan suara.

Cara Setting Fitur Zoom Meeting
Cara Share Screen/Berbagi layar Zoom

Tidak hanya satu orang peserta saja yang bisa share layar, pengguna juga bisa mengaturnya dengan mengizinkan beberapa pengguna membagi layar secara simultan. Selain itu, pengguna juga bisa mengatur apakah hanya host saja yang boleh membagi layar atau semua peserta diperbolehkan.

8. Cara Mematikan kamera/video Zoom

Terkadang, karena alasan tertentu ada saat di mana pengguna Zoom ingin “sembuyi” dari kamera webcam atau kamera depan saat konferensi video berlangsung. Untuk itu, pengguna bisa menon-aktifkan video.

Caranya sangat mudah, klik icon video sekali hingga muncul garis merah menyilang yang mengindikasikan kamera sedang mati. Setelah mengeklik ikon tersebut, maka video secara otomatis akan mati. Untuk menghidupkannya lagi kamu tinggal mengklik dengan cara yang sama.

Cara Setting Fitur Zoom Meeting
Cara Mematikan kamera/video Zoom

 

9. Cara Mengaktifkan Shortcut Zoom

Untuk memudahkan pengguna, Zoom memiliki sejumlah shortcut atau tombol pintasan yang berfungsi untuk mengoperasikan platform hanya dengan keyboard.

Cara Setting Fitur Zoom Meeting
Cara Mengaktifkan Shortcut Zoom

Untuk mengaktifkan shortcut yang kamu perlukan, berikut caranya :

1. Di sisi bawah layar, terdapat icon video

2. Klik anak panah ke atas, lalu pilih ” Video Settings”

3. lalu ke menu keyboard shortcuts

Pilih aksi mana saja yang ingin diaktifkan dengan shortcut dengan mencentang kotak di sisi kanan.

10. Cara Merekam Meeting Zoom

Untuk merekam video konferensi kamu cukup klik ikon “record” yang digambarkan dengan icon lingkaran yang ditandai dengan tulisan “Record”.

Cara Setting Fitur Zoom Meeting
Cara Merekam Meeting Zoom

Setelah rekaman berakhir, pilih opsi penyimpanan file rekaman video apakah ingin disimpan di perangkat atau dikirim via e-mail yang didaftarkan untuk membuat akun Zoom.

Tips Untuk Menghemat Kuoata Zoom

Ada beberapa tips untuk menghemat kuota Zoom, seperti:

  • Kamu dapat mematikan kamera Zoom saat tidak dibutuhkan
  • Mematikan kualitas video HD dengan cara klik menu “settings” > video > my video > nonaktifkan centang pada kolom opsi enable HD
  • Jika di butuhkan, kamu dapat menggunakan share screen
  • Manfaatkan platform dokumen online untuk berbagi agar tidak perlu menggunakan fitur share screen.
  • Saat kamu tidak berbicara sebaiknya mematikan mikrofon
  • Gunakan opsi perekaman cloud saat rapat
  • Hindari penggunaan data lain,misalnya membuka youtube saat mengaktfikan Zoom.

Related Post

Beasiswa LPDP kini Beserta Dana Tunjangan Keluarga, Cek Ketentuannya!

3 Mitos Baterai Smartphone + 8 Tips Agar Lebih Tahan Lama

Penggunaan AI dalam Identifikasi Rasa melalui ‘Lidah Elektronik’

Apa Itu Attodetik? Ini Pengertian, Manfaat, dan Cara Mengukurnya

Tinggalkan komentar